Kultum Dzuhur, Abuya Syarkawi Sampaikan 2 Kalimat Paling Ringan di Lidah Namun Berat di Mizan

oleh

REDELONG-LintasGAYO.co : Wakil Bupati Bener Meriah, Tgk H Syarkawi menyampaikan kultum setelah shalat dzuhur di Masjid Nur Nabawi Komplek Pemda Setempat pada Rabu, 14 Februari 2018.

Pada kultumnya, Abuya menyampaikan ada 2 (dua) kalimat yang berat diucapkan, namun berat timbangannya pada yaumil mizan (timbangan).

“Kedua kalimat itu ialah, Subhanallah wabihamdihi, Subhanallahi Adzim,” kata Abuya.

Di alam Mizan tambahnya, kedua kalimat ini sangat berpengaruh sekali terhadap beratnya nilai timbangan. Bila manusia pernah mengucapkannya, kedua kalimat ini nantinya akan membantu berat timbangan amal manusia ketika itu.

“Selain berat timbangannya, kedua kalimat ini ternyata berat bagi lidah untuk mengucapkannya,” tambah Abuya.

Sebelumnya Abuya menerangkan bahwa, setelah yaumil hisab (perhitungan amal) di alam mizan akan ditimbang sepenuhnya amal-amal manusia dari alam dunia, seberapa berat dan ringannya amal baik dan buruk manusia yang pernah dilakukan manusia di dunia.

Amatan LintasGAYO.co, selain menyampaikan bagaimana keadaan alam timbangan (yaumil mizan), Abuya menerangkan bagaimana proses dan tahap-tahap manusia saat melalui alam-alam yang akan dilewati oleh manusia nantinya setelah dari alam dunia.

Dalam kesempatan ini juga, Abuya turut mengimami shalat berjama’ah bersama aparatur sipil Pemkab lainnya.[Junaidi/ZR]

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.