Ikhsan Ar-Rajuli, SHI : Mengaji Tingkatkan Kualitas Diri

oleh

IkhasanTakengon-LintasGayo.co : Ikhsan Ar-Rajuli, SHI pegawai bakti di KUA Kecamatan Celala menjadi penceramah dalam Pengajian FUSPITA Kecamatan Linge di Menasah Tengku Awwal Kampung Kute Robel, Isaq, beberapa waktu lalu.

Di awal ceramahnya Ustadz Ikhsan menguraikan tentang sejarah peristiwa Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad Saw dengan membacakan Surah Al-Isra’ ayat 1. Bahwa inti dari peristiwa tersebut adalah adanya perintah ibadah Shalat Fardlu 5 (Lima) Waktu.

Sebagai orang yang beriman hendaknya meyakini kebenaran Islam dan senantiasa Istiqamah menjalankan perintah Allah Swt, diantaranya melaksanakan shalat 5 waktu. Kualitas keimanan dan keislaman harus selalu ditingkatkan.

Melalui pengajian FUSPITA kita upayakan dapat menjadi salah satu upaya meningkatkan kualitas diri sebagai hamba Allah Swt dan umat Rasulullah Saw yang cerdas, ikhlas dan bertaqwa.

Dari kegiatan-kegiatan pengajian agama seperti Fuspita, banyak kesempatan kita bertanya kepada ustadz ulama. Sesuatu yang belum kita tahu, kita bisa mencari tahu. Baik tentang hukum-hukum maupun yang lainnya menyangkut persoalan-persoalan agama. Termasuk misalnya dalam tutur sehari-hari di rumah. Suami memanggil isteri dengan sapaan ‘Bu’ atau ‘Dek’, istri menyapa suami dengaan panggilan ‘Pak’ atau ‘Bang’. Apakah itu salah atau benar!” Ujar Ustad Ikhsan sembari mengajak jamaah untuk mencari tahu bagaimana seharusnya.

Pengajian Fuspita berjalan khidmat dan semarak dengan banyaknya jamaah yang hadir dari dua kemukiman, Isaq dan Gelung Prajah. Ada Reje, Imem dan unsur sarakopat dari kedua kemukiman di Kecamatan Linge itu.

Hadir juga Camat Linge Agus Kasim, SH usai mengikuti rapat penting penyelesaian solusi masalah sampah di Kabupaten. Selain itu hadir Kapolsek Linge Ipda Sastra Wijaya,SH dan Danramil Isaq diwakili okeh beberapa anggota Babinsanya. Kepala KUA, Sekcam Suardi dan para tokoh agama serta masyarakat nampak berbaur duduk bersama-sama jamaah kaum bapak.

(MAHBUB)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.