SMP DAMUHA Takengon Buka Pendaftaran Siswa Baru, Ini Keunggulannya

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : SMP Darul Muta’allimin Alhanafiah (DAMUHA) membuka pendaftaran siswa baru. Hal ini disampaikan oleh Kepala SMP DAMUHA, Zuhra Ruhmi, M.Pd.

Pendaftaran siswa baru di sekolah yang yang fokus menghafal Al-Qur’an dan pembinaan karakter ini akan dibuka 2 gelombang yaitu 2-20 Januari 2025 dan 2-10 Februari 2025.

Menurut Zuhra ekskul yang dirancang oleh sekolahnya merupakan kegiatan yang produktif dan menyenangkan yaitu, renang, arung jeram dan memanah. “Kita bekerjasama dengan Koperasi Wisata Alam Gayo untuk kegiatan ekskul ini, karena mereka memiliki atlet yang kompeten dan berlisensi resmi. Dan sekolah kita meruoakan sekolah pertama dan satu-satunya dengan ekskul renang dan arung jeram,” kata ibu dua anak ini.

Selain itu, diadakan juga pembinaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) yaitu bidang tilawah, fahmil dan syarhil Qur’an.

“Alhamdulillah untuk cabang tilawah siswa kita atas nama Alhadi telah menjadi juara 1 pada MTQ tingkat Kabupaten Aceh Tengah,” jelas mantan wartawan yang telah mengantongi sertifikat madya ini.

Tak haya itu, program unggulan lainnya yaitu Percakapan bahasa Arab dan Inggris, Rihlah ta’limul alam (mengunjungi alam untuk belajar dan penanaman karakter), outbond dll

Di sekolah ini para wali murid bisa memilih untuk ananda sekolah sampai sore (full day) atau menginap (boarding).

Untuk syarat pendaftaran yaitu mengisi formulir, menyerahkan foto ukuran 3 x 4 4 lembar, foto kopy ijazah (menyusul), kartu keluarga 2 lembar, akta kelahiran 2 lembar dan biaya pendaftaran.

Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi Ibu Diana Resa, S.Pd 0852 9642 5538 dan Ibu Rahmadhani Fitri, S.Pd 0821 3761 3661.

“Untuk kuota kali ini terbatas. Ayo segera daftar menjadi siswa SMP DAMUHA,” ajak Zuhra. [SP]

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.