TAKENGON-LintasGAYO.co : Pemandangan tak sedap kembali terlihat di Kota Takengon, Aceh Tengah. Sampah kini menumpuk di TPS Paya Ilang.
Kepala Dinas LHKP, Subhan Sahara mengatakan, warga Mulie Jadi memblokir truk pengangkut sampah menuju ke TPA Uwer Tetemi.
“Warga menuntut Pemkab segera melakukan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) segera digelar, hingga memblokir akses truk sampah menuju TPA,” kata Subhan Sahara kepada media, Sabtu 28 Oktober 2023.
Pemblokiran itu kata dia, sudah terjadi sejak malam kemarin.
Imbas dari pemblokiran itu, sampah hingga malam ini masih menumpuk di TPS Paya Ilangm banyak kalangan menilai, tuntutan warga mendesak Pemkab segera melakukan Pilkades hingga pemblokiran TPS, tidak nyambung.
“Jangan hanya gara-gara Pilkades, sampah-sampah pun dikorbankan,” kata salah seorang warga Takengon, Wisnu Hasan.
[Red]