Demokrat Aceh Tengah Bantu Korban Kebakaran Arul Kumer

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : DPC Partai Demokrat Aceh Tengah menyerahkan bantuan bagi korban kebakaran di Kampung Arul Kumer, Kecamatan Silihnara, Selasa sore 14 Maret 2023.

Ketua DPC Partai Demokrat Aceh Tengah, Tarmina, SH melalui Bakomstra, Noerwisata alias Wisnu Hasan mengatakan, bantuan yang diserahkanberbentuk kebutuhan bahan pokok dan sedikit uang santunan.

“Semoga dengan bantuan ini, sedikit meringankan beban saudara kita yang tertimpa musibah,” kata Wisnu Hasan.

Lebih lanjut dikatakan, dirinya hadir bersama beberapa pengurus Partai Demokrat Aceh Tengah ke lokasi kejadian.

Sebagaimana diketahui, kebakaran di Kampung Arul Kumer yang terjadi pagi tadi menghanguskan 3 unit rumah warga, sementara satu rumah lainnya terkena imbas.

Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini, dan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwajib. Sementara korban kebakaran mengungsi ke rumah kerabat.

[Darmawan]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.