Desember Kopi Gayo 2021 : LK Ara Histeris Sebut Nama-Nama Ceh Didong

oleh

Takengon-LintasGayo.co : Even tahunan Desember Kopi Gayo 2021 sesi kedua di Kampung Paya Tumpi Baru Kecamatan Kebayaken Kabupaten Aceh Tengah Rabu (15/12/2021) berlangsung meriah.

Sejumlah seniman dari sejumlah kota dan provinsi turut menampilkan kesenian dan ekspresinya masing-masing. Diantaranya ada kota Sabang, Banda Aceh, Bireun, Deli, Medan, Langsa dan penampilan seniman dari tanah Gayo.

Acara sesi pagi diisi dengan sarasehan para Reje Kampung yang berlangsung di Gedung Kantor Reje Paya Tumpi Baru, kemudian jamuan makan siang bersama dengan menu khas Gayo dan siang hingga sore hari diisi dengan Panggung Puisi Kopi Gayo Paya Tumpi 2021.

Lapangan Olahraga Kampung Paya Tumpi seketika tumpah ruah dengan seniman dan masyarakat umum yang berdatangan dari berbagai penjuru. Acara dipandu oleh penyair dan seniman nasional asal tanah Gayo Fikar W Eda diiringi dengan penampilan Rangkaian Bunga Kopi Yoppi Smong dan Yoyok Herness.

Tidak ketinggalan penampilan seniman senior Gayo LK Ara ambil bagian setelah pembacaan Deklarasi Parawisata Berbasis Adat-Budaya dan Agama oleh sejumlah Reje, serta pembacaan puisi oleh Reje Kampung Paya Tumpi Baru Indrus Saputra.

Berbeda dengan penampilan dan baca puisi sebelumnya, kali ini LK Ara tampil baca puisi dengan minim kata dan kalimat. Ekspresinya demikian menyayat ketika ia sempat menyebut sejumlah nama-nama ceh didong berikut dengan karakter dan ciri khas masing-masing ceh.

Daman Engkau Dimana, suaramu
Lakiki Engkau Dimana, lagumu
Sali Gobal Engkau Dimana, aku rindu guk mu
Toet, ah Toet Siner Pagiku
Sahaq Teruna, sulingmu sulingmu

Kehirukan Lapangan Olahraga Kampung Paya Tumpi Baru seketika sehing, sang maestro seolah sedang berinteraksi dan berkomunikasi langsung dengan sejumlah ceh yang ia sebut. Keharuan dan apresiasi memuncak ketika LK Ara secara improfisasi merebahkan diri di lingkaran didong remaja dari group Sanggar Pegayon.

Even Desember Kopi Gayo 2021 sesi ketiga akan dilangsungkan tanggal 16 Desember 2021 di Fakultas Pernian Universitas Gajah Putih (UGP) Takengon, berupa seminar dan diskusi dengan tema “Gayo Uyem Kupi Bakoe”.

[AR]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.