Duet Bersama Faul, Soimah Nyanyikan Ala Rune

oleh

JAKARTA-LintasGAYO.co : Duet bersama Faul, Soimah nyanyikan lagu Ara Rune di panggung Lida Indosiar pada Selasa 30 April 2019.

Awal tampilan, Faul bawakan lagu Aman dan Soimah melanggam Jawa, di sela lagu Biarlah Merana karya Amin Ivos, sedangkan diakhir tampilan Faul melanggam Jawa dan Soimah menyanyikan Ala Rune.

Dewan danggut, Nassar Sungkar mengapresiasi kemampuan Faul melanggam Jawa.

“Kalo Soimah memang serba bisa ya, tapi Faul mampu melanggam jawab itu luar biasa. Itu poin saya,” kata Nassar.

Nassar berharap agar Faul menjadi juara di LIDA Indosiar juga bisa menjadi juara di Dangdut Asia.

“Kamu harus terus melakukan inovasi untuk memasukkan lagu daerah. Itu poin plus kamu,” pesan Nassar.

Selain itu, jika juara 1, Nassar janjikan akan berikan hadiah mobil untuk Faul.

Pada tampilan spektakuler ini, Faul mendapat 5 standing ovation dan 4 lampu biru juga 4 lamou dari panel provinsi.

Ayo, dukung terus Faul agar menuju ke babak 4 besar di panggung Lida dengan cara ketik LIDA (spasi) FAUL kirim ke 97288 atau vote di aplikasi shopee. [Zuhra Ruhmi]

 

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.