Banda Aceh-LintasGayo.co: Akhirnya penganti calon Bupati Gayo Lues Hj. Salamah yang gagal tes kesehatan, jelas sudah.
Hasil pertemuan seluruh partai DPP koalisi pengusung memutuskan Abdul Rasyad, ST, MM yang layak menjadi orang nomor satu di Kabupaten berjuluk “Seribu Bukit” tersebut.
“Seluruh ketua DPP sudah meneken surat pengusungan Pak Abdul Rasyad pukul 11 malam tadi,” kata ketua DPC Partai Demokrat, H. Rajudin.
Dijelaskan Rajuddin, ada 8 nama yang diusul ke semua ketua Partai yang berkoalisi, namun penilaian DPP yang punya konsep untuk pembangunan insfrastruktur Gayo Lues adalah Abdul Rasyad.
“Tadi sore sempat dibicarakan ibu Sartika Maya Sari, namun Ibu Sartika masih ingin menyelesaikan tugasnya sebagai Camat. Pilihan yang tepat menurut data yang diberikan kepada DPP adalah Abdul Rasyad,” jelas Rajudin.
Nama-nama yang diusulkan mengantikan Hj Salamah antara lain H Thalib (Sekda), Ilyas (Ketua PBB), Rajuddin (Ketua DPC Demokrat), Gun Mas, S.Pd (Ketua DPC PDIP), Ramli Syarip (Kader Demokrat) Kasim Ibrahim, dan Kartika Maya Sari (Ketua DPC PPP).
“Pak Abdul Rasyad lebih menonjol, selain mengenal Gayo Lues, beliau adalah birokrat yang memahami Gayo Lues,” demikian Rajudin.
Abdul Rasyad adalah Putra Gayo Lues kelahiran Terangon 17 Januari 1967. Dia dikenal pengkonsep infrastruktur perdesaan untuk meningkatkan hasil pertanian masyarakat Gayo Lues, dan saat ini menjabat kepala Dinas Bina Marga Gayo Lues.
Partai pengusung antara lain Partai Bulan Bintang, Partai Demokrat PDIP, dan PPP). (sul)