IKADI Aceh Tengah Akan Adakan Tarhib Ramadhan

oleh

 

TAKENGON-LintasGAYO.co : Setelah sukses melaksanakan Tarhib Ramadhan pada tahun lalu kini Ikatan Da’i indonseia (IKADI) Aceh Tengah kembali mengadakan tarhib Ramadhan yang akan di adakan pada 20-24 Mei 2017 dengan aneka lomba untuk tingkat PAUD, TK/RA, SD/MIN, SMP/MTsN, SMA/MAN, Tingkat Mahasiswa & Umum.

Koordinator Acara, Fany Rizki Tamaya, S. Psi mengatakan bahwa  jenis lomba diantaranya untuk Tingkat PAUD akan digelar lomba mewarnai, do’a sehari-hari, fashion show, kreasi platisin serta menggunting dan menempel. Untuk SD/MI panitia menyediakan lomba tahfidz, adzan, rangking I, pidato, cerita Islami,  cerdas cermat , menggambar, do’a sehari-hari dengan masing-masing tingkatan kelas serta Praktek Shalat.

Sedangkan tingkat SMP/MTsN , SMA/MA meliputi lomba tahfidz, azan, pidato, rangking I, puisi, cerita Islami, cerdas cermat dan lomba kaligrafi, khusus SMA/MA tidak ada lomba azan, Kemudian untuk tingkat Mahasiswa/Umum panitia menyediakan lomba vocal group, desain grafis, tilawah, artikel ramadhan serta lomba Rangking I.

“Kita sangat berharap partisipasi dari semua pihak untuk kelancaran acara ini. Untuk kalangan masyarakat dapat memberikan partisipasinya dengan mendaftarkan diri, anak maupun sanak saudara  untuk mengikuti serangkaian kegiatan yang telah di sediakan panitia sedangkan untuk Pemerintah Daerah bisa memberikan dukungan berupa partisipasi dana dan sebagainya,” ungkap Fany.

Pendataran akan dimulai pada 24 April hingga 17 Mei 2017.

Bagi yang ingin berpartisipasi agar mendaftarkan langsung  atau via SMS ke No. 0822 7782 5077 dengan Format : Nama lengkap_Asal Sekolah_Jenis Perlombaan_Tingkat Perlombaan atau langsung hadir ke tempat pendaftaran di Rumah Print (Jln. Yos Sudarso, Kios Pemda No.33) dan juga PT.SBM Tour & Travel, Jl. Takengon-Bireuen, Simpang LLA.

[Diana Seprika/ZR]

 

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.