Setelah “Nume Salahmu” Segera Hadir “Nume Judu”

oleh

Nume-JuduBanda Aceh-LintasGayo.co : Setelah sukses dengan film Nume Salahmu dan album Denem, dalam waktu dekat Ariska Entertainment salah satu label musik dan film Gayo di Banda Aceh akan meluncurkan album lagu Gayo  berjudul “Nume Judu“.

Sejumlah lagu dalam album ini dibawakan oleh artis Gayo berbakat yang tidak asing lagi seperti Saniman Riotanoga atau yang lebih di kenal dengan Rio kelamun, Husna Vioga pemeran utama dalam film Nume Salahmu, juga menampilkan Misdalina salah satu seniman muda multitalenta yang tidak asing lagi di kalangan mahasiswa Gayo di Banda Aceh.

Ari Bengsu produser album ” Nume Judu” kepada LintasGayo.co, Rabu 16 September 2015 mengatakan bahwa album ini terdiri dari 12 lagu, diantaranya berjudul Gelisah, Janyimu, Singe Munge, Tetap Sara, Berjunte, Ragu, Senang, Kuharap, Ike Jodoh, Suling Iyo Lao dan tentu lagu Nume Judu.

“Kita sengaja memadukan berbagai jenis genre musik dalam album ini dengan tujuan agar bisa dinikmati mulai dari kalangan remaja hingga orang tua, dan semoga kedepannya semakin banyak anak-anak muda yang berkarya khususnya dalam bidang seni musik dan akting,” ujar Ari Bengsu. (Susi Susanti)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.