Putra Gayo Iwan Ara Beruntung Raih Hadiah Utama di Ajang ADB

oleh
Peserta ADB 2013. (Dadang Jameaca)
Anggota Tragong saat berlatih di Dermaga Wisata Peteri Ijo Takengon. (Kha A Zaghlul)
Anggota Tragong saat berlatih di Dermaga Wisata Peteri Ijo Takengon. (Kha A Zaghlul)

Takengon – LintasGayo.co : Sebanyak 13 orang anggota Trail Gayo Takengon (Tragong) mengikuti ajang Aceh Dirt Bike (ADB) yang digagas Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banda Aceh, 7-8 September 2013 dengan lintasan trek dari Banda Aceh hingga Aceh Besar.

Salah seorang anggota Tragong, Iwan Ara beruntung mendapatkan hadiah utama doorprize yang disediakan panitia berupa 1 unit Motor Trail KTM.

“Rekan satu tim kami, Iwan Ara beruntung mendapatkan hadiah utama, kami dari Tragong turut senang dan bangga,” kata Khairul Iman kepada LintasGayo.co, Minggu 8 September 2013.

Diutarakan Khairul, atas keikutsertaan Tragong di event tersebut, Gayo semakin dikenal dan pihaknya berharap event sejenis bisa digelar di Takengon Aceh Tengah tahun depan.

“Tahun depan kami berencana akan menggelar event motor trail di Gayo karena sangat efektif mengenalkan potensi wisata daerah kita,” ujar Khairul Iman.

Terkait ADB, dijelaskan, sebanyak 280 peserta mengikuti ajang tersebut yang datang dari berbagai penjuru tanah air, termasuk dari Gayo. Event itu digelar untuk mempromosikan wisata kedua derah tersebut. (Kha A Zaghlul)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.