Bangunan Los Gumpang Putri Betung terancam mubazir

oleh
Los Kecamatan Putri Betung Kabupaten Gayo Lues yang sudah siap dibangun sejak Tahun 2013 kemarin, tetapi masih belum difungsikan. (LGco_Anuar Syahadat)
Los Kecamatan Putri Betung Kabupaten Gayo Lues yang sudah siap dibangun sejak Tahun 2013 kemarin, tetapi masih belum difungsikan. (LGco_Anuar Syahadat)

Blangkejeren-LintasGayo.co : Bangunan pusat perdagangan (Los) Gumpang Kecamatan Putri Betung Kabupaten Gayo Lues yang sudah rampung dibangun akhir tahun 2013 lalu hingga pertengahan tahun 2014 ini masih belum difungsikan dan terkesan tidak terawatt.

Di beberapa titik tempat itu sudah ditumbuhi rumput, begitu juga dengan konstruksi parit yang kini mulai rusak.

Seorang warga setempat, Mus, kepada LintasGayo.co, Sabtu (17/5) mengatakan agar Los tersebut segera difungsikan karena Los yang lama sudah tidak muat lagi menampung para pedagang, dan saat hari Pekan, kebanyakan warga terpaksa berjualan di pinggir jalan raya hingga menyulitkan kendaraan melintas.

“Kita khawatir kalau Los Putri Betung ini juga sama keberadaanya dengan Los Tungel Baru Kecamata Rikit Gab, meskipun sudah lama disiapkan bangunanya, tapi tidak berfungsi sesuai perencanaanya,” kata warga tersebut.

Untuk itu, dia meminta Pemerintah segera meresmikan bangunan tersebut sehingga para pedagang bisa lebih leluasa berjualan dengan lebih mudah.

“Di Los yang baru sangat luas arealnya, ratusan pedagangpun bisa ditampung berjualan, kalau ditempat yang lama, kita khawatir terjadi kecelakaan, karena antara pedagang dan pengendara yang melintas sangat sering cek-cok di pinggir jalan raya tersebut,” ucap Mus.

Hingga berita ini diterbitkan, LintasGayo.co belum berhasil menghubungi pihak terkait untuk mengkonfirmasi kapan difungsikannya Los tersebut. (Anuar Syahadat)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.