JAKARTA-LintasGAYO.co : Putra Aceh kelahiran Aceh Tengah yang kini berjuang di panggung Indonesian Idol, Kenko Rizqullah (Kenriz) akan bertanding di Top 7 ajang pencarian bakat itu, Senin malam 17 Maret 2025.
Di babak Top 7 ini, Kenriz akan membawakan lagu berjudul Kata Mereka Ini Berlebihan yang dinyanyikan oleh penyanyi Indonesia, Bernadya.
Perjuangan Kenriz untuk bisa melangkah lebih jauh di ajang Indonesian Idol, membuat seluruh masyarakat Aceh dan Gayo bangga.
Untuk sampai di Top 7, Kenriz harus melalui berbagai rintangan dan tantangan.
Terkait lagu yang akan dibawakan pada Top 7 nanti, dimana lagu tersebut berkisah tentang seseorang yang telah melakukan segala hal untuk tampak sempurna di depan kekasihnya.
Namun, usahanya itu dianggap berlebihan oleh orang-orang di sekitarnya.
Semoga dengan lagu ini, Kenriz dapat perform dengan baik.
“Semoga dengan lagu ini saya bisa memberikan perfom, terbaik saya untuk masyarakat indonesia,” ujar Kenriz ketika dihubungi LintasGAYO.co, Minggu 16 Maret 2024.
“Saya terus mengajak masyarakat Indonesia khususnya Aceh untuk terus memberikan dukungan untuk saya,” tambahnya.
Dukung terus Kenriz di panggung Indonesian Idol dengan saya cara :
- Unduh atau buka aplikasi RCTI Plus
- Daftar dan buat akun jika Anda baru menggunakan aplikasi ini
- Masuk ke akun yang sudah Anda buat
- Cari dan pilih banner “Vote Indonesian Idol”
- Pilih Kenriz
- Klik “Vote”
“Berijin, teurimong geunaseh,” tutup Kenriz.
[Fik/DM]