TAKENGON-LintasGAYO.co : Tim Gebrak Masker Aceh (GEMA) tiba di Kabupaten Aceh Tengah, Kamis 3 September 2020. Tim yang dipimpin oleh Kepala Dinas Sosial Aceh, Drs. Alhudri, MM, diterima oleh Bupati Aceh Tengah, Shabela Abubakar di Pendopo setempat.
Dalam kesempatan itu, Alhudri menjelaskan, GEMA akan dilakukan secara serentak di Provinsi Aceh, besok 4 September 2020.
“Hati ini, sifatnya masih koordinasi, puncaknya besok seluruh Aceh, hari ini kami menyiapkan langkah-langkah untuk pendistribusian,” kata Alhudri.
Ia menyampaikan, Gebrak Masker Aceh yang dicanangkan ini, adalah untuk menyampaikan pesan kepada masyarakat, sekaligus memberikan kesadaran masyarakat bagaimana menjaga kesehatan dalam situasi Covid-19.
“Untuk saat ini, salah satunya yang bisa kita lakukan adalah memakai masker. Makanya harus kita perkuat harus kita masifkan kepada masyarakat, agar Covid-19 bisa teratasi dengan baik,” kata Alhudri.
Ditanya, peralatan apa saja yang disiapkan Pemerintah Aceh ke Kabupaten Aceh Tengah, Alhudri menjawab ada masker sebanyak 46.300 unit, face shield 413 unit, spanduk 70 lembar, brosur ada 45 rim, hand sanitizer ada 49 duz.
“Harapannya di Dataran Tinggi Gayo ini, umumnya di Aceh, penyakit ini cepatlah diangkat oleh Allah SWT. Kita hanya bisa berusaha dan berikhtiar. Saya mewakili Plt Gubernur, dan sekaligus titip salam untuk kita semua disini,” demikian Alhudri.
[Darmawan]
Saksikan tayangannya di video ini, jangan lupa like and subscribe :