Renungan Kepada Hamba

oleh
Zuryana Munthe, duta wisata Aceh Tengah 2017 baca puisi di HPI 2017 di Bur Telege Takengon

*Oleh : Zuryana Munthe

Langit pun tahu kita beda,
seperti Dia yang mengubah malam jadi siang
jelas berbeda, gelap jadi terang

Padahal, kita hidup di bawah atap yang sama
lantas mengapa saling mencerca?

sedangkan dia,
Ya! dia langit yang kita junjung
dari pencipta yang sama,
padahal jelas sudah penciptanya berkata :
Jika pun berbeda, maka engkau tetap sama

Sama hanya seorang hamba yang nista
jelas sudah! aku peringatkan dalam kitab
penuh kesucian,

“Untukmu agamamu, dan untukku agamaku.”

Lakum dinukum waliadiin [Ana]

Zuryana Munthe, duta wisata Aceh Tengah 2017 baca puisi di HPI 2017 di Bur Telege Takengon

*Zuryana Munthe adalah pemenang pertama Duta Wisata Aceh Tengah tahun 2017 yang akan mewakili Aceh Tengah di tingkat provinsi, puisi ini dibacakan olehnya pada saat perayaan Hari Puisi Indonesia 2017 pada hari Minggu, 30 Juli 2017 di Bur Telege, Takengon.

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.