REDELONG-LintasGAYO.co : Gubernur Aceh terpilih hasil Pilkada 2017, Irwandi Yusuf sekitar pukul 09.30 Wib, Senin pagi (29/5) mendarat di Bandar Udara Rembele Bener Meriah dengan menggunakan pesawat pribadinya.
Kedatangan Bang Wandi (sapaan akrabnya) itu di sambut oleh pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bener Meriah terpilih Ahmadi, SE dan Tgk. Sarkawi Abdussomad serta beberapa tokoh pemuda dan masyarakat Bener Meriah dan Aceh Tengah.
Kehadiran Irwandi Yusuf di daerah ini bukan asing lagi bagi masyarakat namun kunjungan kali ini ternyata bukan hanya sekedar melihat Bener Meriah, akan tetapi mengunjungi beberapa unit rumah anak yatim yang di bantu pembangunannya oleh Gubernur Aceh terpilih.
Irwandi Yusuf seusai melakukan peninjauan langsung ke lokasi pembangunan rumah anak- anak yatim di Bener Meriah kepada wartawan Senin (29/5) mengatakan bahwa dirinya bersama Ahmadi,SE dan Tgk.Sarkawi baru kembali dari lokasi pembangunan 5 unit rumah yang diperuntukan bagi anak- anak yatim.
Di Bener Meriah, kata Bang Wandi, program bantuan ini menjadi 10 unit setelah pasangan Bupati terpilih juga melakukan hal yang sama.
“Jika saya membangun 5 unit, pak bupati Bener Meriah terpilih juga merehab 5 unit lagi rumah anak- anak yatim, jadi jumlahnya 10 unit,” terang Irwandi.
Dikatakan, bahwa bantuan tersebut hanyalah bentuk ucapan rasa syukur dirinya bersama Nova Iriansyah yang terpilih sebagai gubernur Aceh periode 2017-2022 , begitu juga dengan pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bener Meriah terpilih.
“Tidak ada tujuan lain kecuali sebuah bentuk rasa syukur, apalagi membantu mereka dalam bulan suci Ramadhan, dan saya berharap apa yang kami lakukan hendaknya dapat dilaksanakan juga oleh para darmawan lainnya, agar beban pemerintah dapat lebih ringan ketika mendapatkan tempat tinggal,” kata Irwandi mengimbau.
Disinggung, apakah bantuan tersebut akan berlanjut setelah beliau dilantik menjadi Gubernur Aceh, Irwandi menyatakan pasti, program ini akan dilanjutkan baik oleh pemerintah maupun teman-teman dari pengusaha dan darmawan lainnya, “kita akan minta itu,” tegasnya.
Sebelumnya, Irwandi Yusuf yang didampingi M. Nazar (mantan Wagub Aceh) juga meresmikan 6 unit rumah untuk anak-anak yatim di Aceh Tengah. [GM/Kh]