Redelong-LintasGayo.co: Baharuddin Usman dilahirkan di Kota Panjang Kabupaten Gayo Lues, tanggal 12 Juni 1974.
Baharuddin merupakan anak ke 4 dari delapan bersaudara merupakan putra pasangan Usman dan Hamidah.
Sejak kecil Baharuddin yang akrab di panggil Tgk.Bahar ini, menempuh pendidikan di pondok Pesantren, anak santri tulen ini mengecap pendidikan pertamanya di pondok pesantren Blang Jerango, Kota Panjang kemudian meneruskan pendidikannya di Pondok Pesantren Darul Ulum Tanah Merah Biureun dan selesai tahun 1998.
Suami dari Siti Maryam (34) dan ayah dari 4 orang anak ini, mendirikan pondok pesantren terpadu Bustanul Ulum di Kampung Gelampang Wih Tenang Uken kecamatan Permata.
Selain pimpinan Pondok Pesantren (Ponpes), Tgk. Bahar juga aktif bersama para ulama Bener Meriah, beliau mendapat kepercayaan sebagai Ketua Himpunan Ulama Dayah (HUDA) Kabupaten Bener Meriah hingga sekarang.
Tgk.Bahar juga aktif di bidang politik, dia sebagai Dewan Mutastar DPP Partai Damai Aceh perwakilan Wilayah Tengah Aceh.
Kemudian dinobatkan sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC.PKB) Kabupaten Bener Meriah dan terakhir dipercayakan sebagai ketua umum tim pemenangan Bupati dan Wakil Bupati 2017-2022 dari Paslon Ahmadi, SE- Sarkawi Abusomad (Abuya) nomor urut 3 yang pada pencoblosan, Rabu (15/2) lalu, memperoleh suara terbanyak di Bener Meriah.
(Man)