IKAT Aceh Bagikan Takjil untuk Keluarga Pasien RS Zainal Abidin Selama Ramadhan

oleh

Banda Aceh-LintasGAYO.co : Ikatan Alumni Timur Tengah (IKAT) Aceh membagikan hidangan buka puasa bagi keluarga pasien Rumah Sakit Umum Daerah Zainal Abidin, Banda Aceh selama bulan suci Ramadhan 1441 H/2020 M.

Program bertajuk maidah rahman atau hidangan kasih sayang yang digagas IKAT Aceh tersebut merupakan bentuk kepedulian para alumni Timur Tengah di Aceh terhadap kaum dhuafa serta keluarga pasien di RSUDZA yang mendampingi keluarganya di rumah sakit tersebut.

Kegiatan seperti ini sering dilakukan oleh para dermawan di Timur Tengah jelang berbuka puasa.

Ketua Kafalah IKAT Aceh, Muhammad Fadhil mengatakan, maidah rahman yang digagas IKAT Aceh ini dalam rangka meringankan beban para keluarga pasien yang sedang mendampingi keluarganya selama masa perawatan di rumah sakit kebanggaan masyarakat Aceh itu.

Kegiatan ini rutin dilakukan setiap tahunnya oleh IKAT Aceh di bulan Ramadhan.

“Kita sadar bahwa yang dirawat di RS Zainal Abidin kebanyakan saudara-saudara kita yang dari luar Banda Aceh. Sebab itu untuk meringankan beban mereka kita menginisiasi kegiatan ini,” katanya, Minggu 26 April 2020.

Setiap harinya, kata Fadhil, ada puluhan paket makanan buka puasa yang disediakan IKAT Aceh dan akan dibagikan jelang waktu buka puasa.

“Ini merupakan bantuan dari keluarga IKAT Aceh serta para donatur . Semoga Allah membalas kebaikan saudara-saudara semuanya yang telah membantu dengan sukarela,” katanya.

IKAT Aceh juga membuka peluang bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam kegiatan ini dengan menghubungi kontak 081398693385 atas nama Yusnadi Hasyim, Lc, MA.

[RN]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.