Besok, 4 Paslon Bupati-Wakil Bupati Aceh Tengah Dijadwalkan Mendaftar ke KIP

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Empat pasangan calon bupati-wakil bupati Aceh Tengah, dijadwalkan akan mendaftar ke KIP Kamis 29 Agustus 2024 besok.

Ketua KIP Aceh Tengah, Maharadi mengatakan, hari ini Rabu 28 Agustus 2024 tidak ada bakal calon yang mengkonfirmasi hadir ke KIP.

“Untuk hari ini tidak ada yang mengkonfirmasi,” kata Maharadi.

Dikatakan lagi, dihari terakhir (Kamis), empat pasangan calon sudah mengirimkan surat pemberitahuan ke KIP.

“Jadwalnya, pagi pukul 10.00 Wib, pasangan Haili Yoga-Muchsin Hasan akan hadir ke KIP. Kemudian pada pukul 14.30 Wib pasangan Shabela Abubakar-Eka Syahputra yang akan mendaftar,” terang Maharadi.

Lalu dilanjutkan pasangan Alhudri-Alaidin Abu Abbas yang akan mendaftar pukul 16.30 Wib.

“Terakhir pasangan calon perseorangan atas nama Irmansyah-Azza Apri Saufa akan mendaftar di pukul 20.00 Wib,” kata Maharadi.

Pada hari terakhir besok, Maharadi mengatakan proses penerimaan pendaftaran berlangsung hingga pukul 00.00 Wib.

Untuk diketahui, dengan adanya empat calon yang sudah mengkonfirmasi mendaftar di hari terakhir, akan ada 5 calon yang akan ikut pada kontestasi Pilkada Aceh Tengah, jika semua syarat pendaftaran dinyatakan memenuhi syarat.

Sebelumnya, di hari pertama kemarin, pasangan Bardan Sahidi-Karimansyah menjadi paslon pertama yang mendaftar ke KIP Aceh Tengah.

[Darmawan]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.