BLANGKEJEREN-LintasGAYO.co : Pj Bupati Gayo Lues, Alhudri mengatakan, pihaknya tengah berupaya agar tari Saman tampil di pembukaan MotoGP Mandalika, Lombok, 29 September 2024 mendatang.
Hal itu disampaikan, saat menutup acara Festival Seni Budaya, di Balai Musara, Gayo Lues, Sabtu malam 8 Juni 2024.
“Tari Saman, tengah diusahakan untuk tampil di Sirkuit Mandalika, pada pembukaan MotoGP September mendatang,” katanya.
Ia berpesan, agar Dinas Pariwisata Gayo Lues, berkalaborasi dengan pihak-pihak yang terlibat, untuk menyukseskannya.
“Usaha dari kita (dalam daerah) juga harus ada. Untuk itu, kita tidak boleh diam, terus bekerja,” ujarnya.
Terkait pelaksanaan Festival Seni dan Budaya, Alhudri mengatakan, identitas seni dan budaya tidak boleh ditinggal.
Ia mengatakan, Dinas terkait dibantu SKPK lainnya, agar membuat acara yang lebih besar lagi.
“Hal ini juga diharapkan dapat memotivasi masyarakat, seniman, budayawan dan para pelaku sanggar-sanggar seni untuk aktif dalam pelestarian seni budaya Gayo,” tandasnya.
[Ril/DM]