Peringati Nuzulul Qur’an, Pemuda Lot Kala Gelar MTQ

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Dalam rangka memperingati Nuzulul Qur’an, pemuda di Kampung Lot Kala, Kecamatan Kebayakan, Aceh Tengah melaksanakan acara Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ).

Ketua Pemuda Lot Kala Asraf menyampaikan, kegiatan ini dilaksanakan Rabu 27 Maret 2024 yang bertempat di Masjid Adz-Zikra Kebayakan.

“Peserta yang mengikuti acara MTQ berasal dari semua dusun di Kampung Lot Kala, dan diikuti 113 peserta mulai dari tingkat TK hingga SMA. Alhamdulillah antusias yang luas biasa,” kata Asraf, Kamis 28 Maret 2024.

MTQ katanya lagi, dibagi ke 4 cabang lomba, diantaranya adalah lomba Aladzan, lomba praktek shalat fardhu, lomba hafalan surah pendek, dan lomba tilawatil Qur’an.

“Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan dan meningatkan kembali minat bakat generasi muda di Gayo akan pentingnya membaca Qur’an dan mengamalkan nilai-nilai Qur’ani dalam kehidupan sehari-hari,” sebutnya.

“Alhamdulilah dengan dukungan dari seluruh lapisan masyarakat, kegiatan yang berlangsung beberapa hari tersebut mendapat sambutan positif dan sukses dilaksanakan,” tambahnya.

“Semoga melalui kegiatan ini dapat memicu kembali semangat baru bagi adik adik kami untuk lebih tekun lagi mempelajari dan mendalami Alqur’an,” ungkap Asraf.

Asraf juga berharap ditahun-tahun mendatang kegiatan positif semacam ini bisa digelar dalam skala yang lebih luas dan dalam item yang lebih besar, minimal se Kecamatan Kebayakan.

[Ril]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.