Temas River Park, Tempat Camping Dengan Sensasi Water Harmony

oleh

Aceh Tengah kini menjadi tujuan wisata favorit, yang kian ramai dikunjungi wisatawan.

Lokasi yang berada di tengah Provinsi Aceh, dengan panorama alam indah, menjadi incaran para wisatawan yang ingin melepas penat, dan mengisi waktu di hari libur dengan berwisata.

Sejumlah objek wisata pun kini tumbuh satu persatu. Setelah sentuhan wisata arung jeram yang booming, kini muncul objek wisata baru yang tak kalah menarik.

Suasana Malam di Temas River Park. (Dok : LintasGAYO.co)

Adalah wisata alam yang diberi nama Temas River Park. Secara manajemen, Temas River Park masih dikelola oleh Koperasi Jasa Wisata Alam Gayo, sama dengan wisata arung jeram Lukup Badak (Gayo Adventure dan Vista Adventure).

Temas River Park, masih mengambil lokasi di aliran sungai Peusangan yang berhulu di Danau Lut Tawar.

Terletak di perbatasan Kampung Uning dan Jurusen, Kecamatan Pegasing, Aceh Tengah, Temas River Park sangat mudah dijangkau dari pusat Kota Takengon.

Lokasi yang dekat dengan perkotaan, menjadikan daya tarik tersendiri bagi wisata yang bersentuhan langsung dengan alam ini.

Temas River Park, mulai dibuka akhir tahun 2023 lalu, dengan sentuhan ikonik alam yang dipadu dengan derasnya arus sungai Peusangan.

Camping dengan menikmati harmoni air, derasnya sungai Peusangan dan suara Gareng (Seset). Dok LintasGAYO.co

Lokasi ini, menyungguhkan lokasi camping keluarga yang sangat indah. Nuansanya, seolah-olah wisatawan tengah berada di tengah hutan.

Jika ada yang ingin sensasi berwisata di hutan dengan menikmati gemercik derasnya arus sungai, lokasi ini layak untuk dicoba.

Disini, para wisatawan tak perlu jauh-jauh pergi ke tengah hutan, jika ingin menikmati sensasi alam hutan suara binatang Gareng (Seset : Gayo-red), kabut hingga suara derasnya air, maka Temas River Park pantas dikunjungi.

Suasana malam yang dengan pemandangan alam yang eksotik. (Dok. LintasGAYO.co)

Dengan lokasi yang dekat dengan pusat kota hingga pusat perbelanjaan, Temas River Park, juga menyajikan sensasi terapi air. Hal ini, sangat cocok bagi wisatawan yang mengalami masalah dengan tidur atau insomnia.

Derasnya air sungai Peusangan yang mengalir di Temas River Park, seolah memberikan harmonisasi tersendiri bagi para penikmatnya.

Ditambah dengan cuaca dingin dan sentuhan bulir-bulir berkabut di pagi hari, menambah indah suasana di Temas River Park.

Bagi wisatawan yang ingin mengusir cuaca dingin, pengelola Temas River Park juga menyediakan kayu bakar, untuk menghangatkan badan.

Suasana di Temas River Park. (Dok. LintasGAYO.co )

Temas River Park, juga ramah untuk wisata anak yang menyungguhkan kolam renang alam, ditata sedemikian hingga sehingga, aman untuk dijadikan tempat anak-anak bermain.

Kolam renang alam ini, terbuat dari susunan batu-batu alam, yang ditata semenarik mungkin oleh pengelola.

Suasana kolam renang alam, tempat bermain anak-anak yang asik. (Dok. LintasGAYO.co)

Saat matahari terbit dan beranjak siang, para pengunjung juga dapat menyaksikan atraksi arung jeram Lukup Badak yang melintas lewat jalur ini.

Wisatawan, dapat menyaksikan bagaimana para skipper memandu perahu karet yang juga dinaiki wisatawan, di tengah derasnya Jeram Temas dan Berawang Mejin.

Para skipper Arung Jeram Lukup Badak ini, tentunya sudah memiliki keahlian bersertifikasi, dalam memandu perahu-perahu karet tersebut.

Ingin sensasi camping yang berbeda, dengan sentuhan water harmony, kabut hingga suara Gareng (Seset : Gayo-red), dan pemandangan alam khas hutan, Temas River Park adalah tempatnya.

Berminat, wisatawan dapat memesan lokasi ini dengan menghubungi nomor kontak +6285237651552 (Mude Angkasa), tentunya dengan biaya yang terjangkau. Mari coba sensasinya.

[Darmawan Masri]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.