Tingok Sino, Silaturrahmi Wali Santri dan Guru Pesantren Maqamam Mahmuda

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Pondok pesantren modern Maqamam Mahmuda, Aceh Tengah pada awal ajaran 2022-2023 menggelad acara Tingok Sino, silaturrahim antar dewan guru dengan wali santri, di Mesjid Dr. H. Mahmud Ibrahim, MA yang berada di lingkungan dayah itu pada Sabtu dan Minggu (17-18 September 2022)

Tingok Sino, pada dasarnya dalam istilah adat Gayo, sebenarnya merupakan pelibatan partisipasi orang tua selama proses pendidikan anak di sebuah lembaga pendidikan, termasuk pesantren atau dayah.

Dalam acara ini, orang tua dapat melihat kelebihan dan kekurangan yang dihadapi santri. “Namun istilah ini kita pakai untuk moment parenting day. Walaupun dalam diskusi dan masukan orang tua lebih banyak dalam hal teknis,” demikian jelas Dr Abdiansyah Linge, MA selaku pimpinan Dayah Maqamam Mahmuda.

Ditambahkan, sebenarnya pesantren mengharapkan pemikiran dari orang tua tentang perkembangan pendidikan. Yang kurang bisa diperbaiki dan yang sudah bagus dipertahankan.

Dalam suasana yang penuh keakraban walau satu dua diselingi dengan nuansa komplain atau protes dari para wali santri, kegiatan tingok sino berjalan dengan lancar dan menguatkan beberapa kesepakatan dalam mendukung proses pembelajaran di pesantren tersebut.

Ratusan wali santri dengan hidmat dan tertib hingga acara selesai jelang siang, menyimak seksama penyampaian informasi dari pihak pimpinan pesantren yang sedang berkembang itu.

Sharing dan penyampaian aspirasi wali santri yang intinya untuk kebaikan bersama, baik bagi para santri dan juga bagi lembaga pendidikan itu ditampung oleh pihak dayah untuk bahan penyempurnaan keberlangsungan proses pendidikan agama di Ponpes Maqamam Mahmuda.

[Mahbub Fauzie]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.