[Puisi] Hikayat Cicem Geureuda

oleh

Muhammad Yusuf Bombang (Apa Kaoy)

Garuda turun di tanah luas
Si Malem Diwa datang menebas
Matamu tajam cakarmu kuat
Tak jadi hinggap takut tersayat

Garuda terbang melayang-layang
Hinggap sekejab di pohon rindang
Dahulu kekar tubuhmu garang
Kini meliuk di awang-awang

Garuda terbang tinggi menjulang
Di awan mega kini terdampar
Cakarmu dulu sangatlah tajam
Kini sayapmu diterpa badai
Garudaaaaa…………………………
Turunlah engkau menyapa bumi
Kepak sayapmu di cakrawala
Dahulu engkau pernah berjanji
Tapak menancap di nusantara

Garudaaaa………………………
Burung pungguk merindu bulan
Bawalah turun sekeping saja
Kalaulah engkau angan tak sampai
Jangan biarkan pungguk merana [SY]

Bna, Febuari 2013

*Apa Koy adalah nama pena dari M. Yusuf Bombang, bergaul dan berinteraksi dengan segala kalangan dan etnik. Seniman penting Aceh yang konsisten menulis karya sastra berupa hikayat dan hiem. Selain itu juga berkiprah dalam seni teater dan gerakan kebudayaan lainnya. Tulisan-tulisan singkatnya yang dipadu dengan karikatur khas Apa Kaoy kerap menyoroti ketimpangan sosial, politik, agama dan budaya di Indonesia dan Aceh.

 

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.