MKKS Gayo Lues Dukung Sikap Tegas Kadisdik Aceh Terkait Vaksin Siswa

oleh

Oleh : Hayaddin, S.Pd*

“Kapan kami bisa sekolah seperti biasa, Pak?” tanya warga sekolah kepada saya selaku Kepala Sekolah dan Wakil Ketua MKKS.

Saya tidak bisa menjawab secara pasti, kapan bisa bersekolah tatap muka seperti sebelum pandemi Covid-19.

Kemudian datanglah Pak Sekda Aceh dan Kadis Pendidikan Aceh ke Gayo Lues pada 19 September 2021 lalu, yang bagi kami adalah obor di kegelapan.

Setelah pertemuan dengan pejabat provinsi itulah, sekarang ketika ditanya maka dengan mudah saya jawab, setelah kita semua divaksin, insyaAllah kita bisa sekolah normal kembali.

Ketika saya jawab seperti mereka semua tersenyum dan bergembira. Saya bisa membaca hati mereka bahwa itu adalah isyarat mereka seperti mendapatkan harapan dalam waktu cepat siswa bisa bersekolah seperti biasa.

Saya atas nama Mepala Sekolah dan Wakil Ketua MKKS menyesalkan ada pihak-pihak yang sengaja menimbulkan polemik di dunia pendidikan Aceh, yang saat ini sangat serius membenahi Pendidikan Aceh.

Ditengah pandemi seperti ini kita harus bahu-membahu agar peserta didik di seluruh aceh dapat melaksanakan PBM Tatap muka seperti sedia kala.

Saya juga mengapresiasi semangat Kadisdik dan Sekda Aceh yang tak kenal lelah mengorbankan waktu dan tenaga serta rela jauh dari keluarga khusus dalam program percepatan Vaksinasi Anak Usia Sekolah.

Kami berharap jangan adalagi komentar yang berlebihan terhadap program ini, mari kita apresiasi dan saling mendukung agar anak anak didik kita bisa belajar dengan nyaman.

*Wakil Ketua MKKS SMA Gayo Lues

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.