Pengurus IPPEMATA Periode 2021-2023 Dilantik

oleh

Takengon-LintasGAYO.co : Bupati Aceh Tengah Drs Shabela Abubakar hadiri pelantikan dan rapat kerja yang diselengarakan oleh Ikatan Pemuda Pelajar dan Mahasiswa Aceh Tengah (IPPEMATA) kepengurusan periode 2021-2023, bertempat di Gedung Olah Seni (GOS) Takengon, Rabu (18/08/2021).

Mengangkat tema “Mewujudkan insan IPPEMATA yang Aktif, Responsif, dan Berintegritas” IPPEMATA merupakan organisasi kepemudaan yang merupakan wadah silaturahmi para pemuda, pelajar dan mahasiswa yang pada saat ini berada di wilayah Banda aceh dan Aceh Besar.

Hal tersebut terungkap dalam laporan ketua panitia pelaksana pelantikan dan rapat kerja IPPEMATA Andra fahreza, yang dalam kesempatan tersebut juga menyampaikan bahwa IPPEMATA merupakan perpanjangan tangan pemerintah untuk ikut serta membangun Aceh Tengah.

“Walau terkadang cara kami mewujudkan nya belum sempurna, kami harapkan dengan arahan dan bimbingan dari pemerintah Aceh terutama  Pemerintah Aceh Tengah selaku orang tua kami, sehingga kelak kami dapat memberikan sumbangsih terbaik bagi Aceh Tengah, dan semoga kelak kami tidak hanya menjadi penonton di negeri sendiri,” ungkapnya.

Diikuti juga, secara virtual oleh Gubenur Aceh Ir, H. Nova Iriansyah, MT. dari Meligoe Gubenur Aceh di Banda Aceh. dalam sambutanya Gubenur Aceh berpesan agar para pemuda mengambil peran penting dan ikut aktif berkolaborasi beriring bersama dengan pemerintah mewujudkan pembangunan di daerah.

“Di era digital saat ini, pemuda dituntut agar dapat memiliki kemampuan intelektual serta ketahanan mental dan ideologi tinggi sehingga mampu bersaing, baik di tingkat lokal maupun global,” kata Gubenur melalui media daring tersebut.

Dalam pelantikan dan rapat kerja tersebut Gubenur juga mengingatkan para pemuda agar tetap menjunjung tinggi nilai-nilai kearifan lokal yang kian tergerus dan dapat menjadi ancaman bagi generasi muda harapan bangsa dimasa yang akan datang.

Sejurus Bupati Aceh Tengah Drs Shabela Abubakar, yang membuka sambutanya dengan pekik “Merdeka” membangkitkan semangat pemuda pelajar mahasiswa Gayo yang saat ini berada di perantauan khususnya di Banda Aceh dan Aceh Besar, menyampaikan.

“Generasi muda adalah bagian itegral dari dari masyarakat sebagai pondasi penting  dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, beragama dan bernegara, terutama bagi daerah Aceh Tengah, baik saat ini maupun di masa yang akan datang, dimana kelak para pemudalah yang memegang tampuk kepemimpinan,” tegas Bupati.

Bupati dalam kesempatan tersebut memberikan dukungan untuk segera mewujudkan asrama mahasiswa yang selama ini menjadi harapan dari Pemuda, pelajar dan mahasiswa yang tergabung dalam IPPEMATA.

“Secara pribadi maupun sebagai pimpinan daerah, dan dengan dukungan dari pemerintah Aceh kiranya kita bersama akan dapat segera mewujudkan asrama Mahasiswa sebagai tempat bernaung bagi mahasiswa dan pelajar yang berada di Banda Aceh saat ini,” lanjutnya.

Sebelum mengakhiri sambutanya Shabela juga mengucapkan selamat pada pengurus IPPEMATA periode 2021-2023 yang baru saja dilantik.

“Akhirnya kami ucapkan selamat bagi pengurus IPPEMATA periode 2021-2023, selamat, dan majukan organisasi serta berikan kontribusi bagi masyarakat dan daerah, dan pada pengurus yang lama kami ucapkan terima kasih atas sumbangsihnya selama ini,” pungkas Bupati Shabela.

[SP]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.