Panen Perdana Kentang di Jungke, Dailami : Kita Harus Bersyukur

oleh

Redelong-LintasGAYO.co : Plt. Bupati Dailami melakukan Panen Raya Perdana Kentang yang merupakan Program Ketahanan Pangan yang digaungkan Pemerintah Daerah Bener Meriah dimasa pandemi Covid-19 dilahan milik masyarakat dikampung Jungke Gajah Kecamatan, Sabtu (3/7/2021).

Kedatangan Plt. Bupati dalam panen raya perdana Kentang tersebut disambut langsung oleh Camat Permata Wien Agus Ismahdar, S.STP bersama unsur Forkopimcam, Kabag Prokopim yang diwakilli oleh Kasubag Protokol Teguh Wan Pribadi, S.STP, Mukim, para Reje Kampung dan masyarakat petani setempat.

Dailami saat melakukan Panen Raya Perdana tersebut menyampaikan, sekarang ini kita harus mengucap syukur kepada Allah, Swt, karena dengan Rahmad dan Karunianya hari ini kita melakukan kegiatan panen raya perdana Kentang di Kampung Jungke Gajah.

“Dalam kesempatan ini juga saya ingin mengajak dan menyatukan langkah yang harus kita ambil ke depan untuk membangkitan perekonomian rakyat utamanya di Kecamatan Permata ini sesuai dengan bidang dan profesi kita masing-masing,” ajaknya.

Ia mengajak, para petani untuk menanaman komoditi unggulan lainnya, sehingga  tidak terpaku kepada satu komoditi saja.

“Saya berharap kepada masyarakat dan pemuda di Jungke Gajah ini yang bergelut dalam bidang pertanian untuk terus mengembangkan komoditi kentang dengan varietas unggul untuk mendapatkan hasil yang maksimal, termasuk vireatas-varietas lainnya, karena dengan cara inilah salah satu cara kita untuk menata perekonomian, utamanya di Bener Meriah bilkhusus di Kecamatan Permata ini,” kata Dailami.

Dikatakan, Pemkab dan petani akan selalu bergandengan tangan memajukan pertanian di kabupaten Bener Meriah ini, dan yang perlu diingat, harus menjaga kualitas salah satunya dengan menggunakan pupuk organik, sehingga hasil pertanian kita menjadi produk yang paling dicari oleh konsumen.

“Kita harus mencoba menggunakan pupuk organik disamping menjaga kesuburan tanah, hasil produksinya juga terjamin lebih aman dikonsumsi,” ungkap Dailami.

[SP]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.