SMAN 1 PRG Jadi Tempat Vaksin Massal Guru dan Tendik di Kecamatan Pintu Rime Gayo

oleh

REDELONG-LintasGAYO.co : SMAN 1 Pintu Rime Gayo (PRG) menjadi tempat pelaksanaan vaksin massal bagi guru dan tenaga pendidik (tendik) tingkat SD, SMP, SMA, SMK dan SLB di wilayah tersebut.

Kegiatan itu dilaksanakan oleh Dinkes Bener Meriah melalui Puskesmas Singah Mulo, Kamis 17 Juni 2021.

Kepala SMA Negeri 1 Pintu Rime Gayo, Yusli mengucapkan terimakasih atas kepercayaan kepada pihaknya yang menjadi tempat pelaksanaan vaksin massal ini.

“Ada 83 orang guru dan tendik yang di vaksinasi. Dan 20 orang ditunda karena mempunyai riwayat penyakit yang belum memungkinkan untuk di vaksinasi saat ini,” tandasnya.

[SP]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.