SMAN 6 Takengon Gelar Kegiatan Tahsin dan Tahyiz Mayit

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Untuk mengisi kegiatan di bulan Ramadhan, keluarga besar SMAN 6 Takengon mengadakan kegiatan tahsin bacaan Al-Quran dan tahyiz mayit bagi guru dan siswa.

Kepala SMAN 6 Takengon, Rahimawati, S.Pd, MM menyatakan, kegiatan ini bertujuan untuk membenarkan bacaan Al-Quran dan mendalami pemahaman penyelenggaraan jenazah.

“Kegiatan ini tidak hanya dilaksanakan oleh siswa, tapi juga oleh guru agar ke depannya kita bisa menjadikannya sebagai bentuk amal jariyah dan ilmu yang bermanfaat,” ungkapnya, Senin 26 April 2021.

Dikatakan, kegiatan ini berlangsung sejak 13 April lalu dan akan berakhir pada 1 Mei mendatang. “Kita sengaja mengundang narasumber setiap harinya untuk, hari ini yang diundang dosen IAIN Gajah Putih, Dr. Ramadhan, MA,” tandasnya.

[Nanda Winar/DM]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.