Akun Facebook Ketua DPRK Aceh Tengah Dipalsukan, Arwin Mega : Jika Ada Yang Meminta Uang, Abaikan

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Akun media sosial, Ketua DPRK Aceh Tengah Arwin Mega dijejaring sosial Facebook, dipalsukan atau dikloning oleh pihak yang tidak bertanggungjawab.

“Photo dan nama akun sosial saya dipalsukan dan persis sama menggunakan nama dan photo saya, saya minta kepada semua pihak untuk mengabaikannya, jangan penuhi semua permintaanya dan saya minta kepada semua pihak dapat memblokir akun tersebut,” kata Arwin Mega.

Akun tersebut menjalan modus operandi dengan meminta pulsa kepada sejumlah pihak.

“Beberapa pihak sudah mendapat inbox langsung, tujuannya meminta pulsa, ini sangat meresahkan sekali, untuk itu siapapun yang menerima pesan inbox dengan meminta pulsa, saya pastikan itu adalah dari akun media sosial yang palsu,” tambah Arwin Mega.

Diketahui salah satu akun media sosial meggunakan nama dan photo ketua DPRK Aceh Tengah, photo profilenya menggunakan gambar ketua DPRK dengan menggunak peci hitam dan baju berwarna merah.

[Darmawan]


Ikuti channel kami, jangan lupa subscribe :

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.