22 Orang di Aceh Tengah Menunggu Hasil SWAB dan 37 Lainnya Ngantri di SWAB

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Aceh Tengah, dr. Yunasri, M.Kes mengatakan sampai saat ini ada 22 orang di Aceh Tengah yang masih menunggu hasil SWAB nya.

Ke-22 orang itu kata dia, 20 diantaranya tenaga kesehatan dan dua lainnya masyarakat. “Kita masih menunggu hasil SWB ke-22 orang ini dari Balitbangkes Aceh, bisa saja malam ini atau besok,” kata Yunasri saat ditemui di Posko PSC 119 Aceh Tengah, Jum’at malam 31 Juli 2020.

Lain itu kata Yunasri lagi, 37 orang lainnya menunggu antrian untuk dilakukan pengujian SWAB.

“Ke-37 orang ini berdasarkan hasil tracking agresif yang dilakukan Gugus Tugas terhadap orang yang pernah kontak erat dengan pasien konfirmasi positif Covid-19,” kata Yunasri.

“Kemungkinan angka ini akan terus bertambah, mengingat kita telah memetakan mana yang kontak erat 1, kontak erat 2 dan kontak erat 3,” tambah Yunasri.

Katanya lagi, sampai saat ini berdasarkan data dari Dinkes Aceh, Aceh Tengah terdapat 7 kasus positif, dengan tiga orang diantaranya tenaga kesehatan dan 4 orang masyarakat. “Enam orang yang positif dirawat di Datu Beru sementara satu lagi di Banda Aceh,” kata Yunasri.

Yunasri menambahkan, saat ini ada 5 warga Aceh Tengah yang positif Covid-19 namun datanya masuk ke Kabupaten Bener Meriah.

“Mereka itu tenaga kesehatan yang bekerja di Bener Meriah, kita sudah koordinasikan dengan Gugus Tugas disana, bahwa yang 5 orang ini menjadi tanggung jawab mereka,” terang Yunasri.

“Dari kelima orang ini, dua orang sudah di isolasi di BLK Bener Meriah, satu orang di Banda Aceh dan du orang masih diisolasi di Aceh Tengah, malam ini keduanya akan dibawa ke Bener Meriah,” demikian Yunasri menimpali.

[Darmawan]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.