RSUD Datu Beru Takengon Terima Bantuan APD dari Media Grup

oleh

TAKENGON-LintasGAYO.co : Yayasan Media Grup telah menyalurkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) kepada RSUD Datu Beru Takengon sebagai salah satu rumah sakit rujukan Covid-19 di Aceh.

Bantuan tersebut diserahkan oleh Win KK selaku pihak yang dipercaya oleh Media Grup kepada Bupati Aceh Tengah, Shabela Abubakar didampingi Wakil Direktur Bidang PSDM RSU Datu Beru, dr. Yunasri, M.Kes.

Bantuan berupa baju hazmat serly/bona sebanyak 50 set, apron plastik 50 buah, masker 10 kotak, gloves 10 kotak, face shield 20 buah, googles 20 buah, boots 20 pasang dan hand sanitizer 1 dus.

Seperti diketahui, bantuan tersebut diinisiasi oleh tokoh Gayo, Fauzan Azima yang memiliki jaringan ke Yayasan Media Grup.

Fauzan Azima sebelumnya meminta Pemimpin Redaksi LintasGAYO.co, Darmawan Masri untuk menghubungi pihak RSUD Datu Beru untuk membuat jumlah kebutuhan APD.

Permintaan itu kemudian diteruskan ke dr. Yunasri yang juga Jubir Gugus Tugas Covid-19 Aceh Tengah, untuk dibuatkan surat permintaannya.

Usai surat tersebut dikirim dalam bentuk fike PDF itu dikirimkan ke Pemred LintasGAYO.co untuk kemudian diteruskan ke Fauzan Azima, hingga akhirnya bantuan diserahkan oleh koleganya Win KK.

Mewakili RSUD Datu Beru, dr. Yunasri mengucapkan terimakasih atas kepedulian berbagai pihak yang telah mendorong hingga adanya bantuan ini.

“Bagi teman-teman yang peduli akan kekurangan APD, mulai dari Bang Fauzan, Bang Win KK dan Adinda Darmawan kita apresiasi. Dan terimakasih juga kepada pihak Yayasan Media Grup,” tandasnya.

[Redaksi]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.