Forum Reje Syiah Utama ke Abuya : Pantang Mundur Saat Kita Berperang

oleh

REDELONG-LintasGAYO.co : Para Reje di Kecamatan Syiah Utama, Selasa malam 26 Mei 2020 menyambangi Pendopo Bupati Bener Meriah.

Kehadiran belasan Reje ditambah beberapa masyarakat ke Pendopo, adalah selain untuk bersilaturrahmi juga mendesak Abuya Sarkawi untuk membatalkan niatnya mundur dari jabatan Bupati.

“Jika mundur kami tidak akan mendukung, kami hanya akan mendukung jika Abuya menghabiskan sisa masa jabatan memimpin Bener Meriah,” tegas Ketua Forum Reje Syiah Utama, Iskandar.

Menurut Iskandar, pantang mundur saat tengah dilanda perang. Perang yang dimaksud Iskandar adalah disaat daerah dan dunia sedang berupaya melawan Covid-19.

“Rasullullah mengajarkan kita untuk tidak menyerah saat berperang. Dan saya rasa Abuya lebih paham itu,” tegasnya.

Ia berujar, tak ingin kehilangan pemimpin untuk kedua kalinya. “Kami tak ingin kehilangan yang kedua kalinya. Tolong pertimbangkan permohonan kami ini,” tegasnya.

Menanggapi itu, Abuya Sarkawi yang terlihat tertunduk berusaha menjawab. “Pakat mulo kami (kami akan mupakat dulu bersama keluarga),” kata Abuya lirih dan terlihat menahan air mata.

[Darmawan]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.