Rafi Darmawan, penyandang cacat yang ingin kuliah di STAIN Gajah Putih

oleh
Rafi Darmawan
Rafi Darmawan

 

RAFI Darwawan (19) salah satu hamba Allah yang luar biasa, ia merupakan penyandang cacat sejak lahir dan kini telah menamatkan sekolahnya di MAN Pegasing Aceh Tengah, jurusan IPS.  Selama menjadi siswa di Madrasyah Aliyah ini, Rafi yang lamban dan susah berjalan kaki diantar jemput oleh orang tua dan adiknya yang secara kebetulan satu lokasi sekolah di Pegasing.Prestasinya cukup baik dikalangan serekannya  hal ini terbukti sejak kelas I hingga kelas II MAN dijurusannya meraih juara pertama (1) namun akibat keterbatasannya (Red : penyandang cacat) dirinya tergeser mendapatkan prestasi di sekolahnya ketika menginjak kelas III.

“Saat naik ke kelas III saya tidak sanggup lagi apalagi harus mengikuti kegiatan ekstra kurikuler, gerak-gerik saya terbatas, akhirnya saya pasrah hanya mendapat rangking ke 5 disekolah,“ kenangnya, saat lintasGayo.co menyambangi kediamannya di Kampung Suka Damai Kecamatan Pegasing Kabupaten Aceh Tengah, Sabtu (19/04).

Kepada LintasGayo.co, Rafi Darmawan menuturkan bahwa dirinya sangat iri kepada sejumlah penyandang cacat lain Takengon. “Ada beberapa yang seperti saya bisa dengan leluasa kesana kemari dengan menggunakan kenderaan bermotor yang dimodifikasi. Saya juga ingin memilikinya,” kata Rafi.

Dalam keinginan menggapai cita-cita, Rafi butuh fasilitas untuk menuju tempat belajar, sedangkan kehidupan ekonomi orang tuanya hanya pas-pasan, belum lagi harus memikirkan sekolah adik-adik Rafi, “saya pasrah tapi hati saya berontak dan selalu ingin melanjutkan kuliah,” keluh Rafi yang sebenanya bercita-cita jadi guru ini.

Buah hati dari pasangan Hamdan bersama Halimatus Sya’diah ini, berharap ada para pihak utamanya pemerintah Aceh Tengah memberi solusi keluhan dan kesulitannya dalam melanjutkan kuliahnya di STAIN Gajah Putih Takengon.

“Dari sekolah saya telah di daftar untuk melanjutkan studi ke STAIN Gajah Putih Jurusan Muamalah dan Syari’ah, walau sebenarnya saya ingin sekali ke Tarbiyah,” ucap Rafi, sembari berharap kepada LintasGayo.co, menyampaikan keinginannya untuk melanjutkan study ke perguruan tinggi milik Rakyat Gayo itu. (Khalis, Man)

 

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.