Tengku Jemarin Serahkan Mini Bus Operasional Saman Gayo Kepada Bupati Gayo Lues

oleh

mobil_samanBlangkejeren-LintasGayo.co: Untuk mempelancar saman Gayo Lues, Anggota DPR Aceh Tengku Jemarin menyerahkan 1 unit mini bus operasional Saman untuk lembaga Saman Instite yang diterima langsung Bupati Gayo Lues Drs H Ibnu Hasyim di Pendopo Bupati, Blangkejeren, Gayo Lues, Rabu siang (8/1/2014).

“Bus itu untuk operasional penari Saman di Jakarta,” kata Tengku Jemarin kepada LintasGayo.co di Blangkejeren.

Dikatakan Tengku Jemarin, untuk dana pembelian mini bus tersebut bersumber dari dana aspirasi dirinya untuk melengkapi fasilitas Saman Gayo. Sebelumnya pada tahun lalu dirinya sudah menyerahkan sekitar 2000 busana saman dan Bines ke desa-desa di Gayo Lues dan Jakarta.

“Insya Allah tahun ini dilanjutkan untuk desa yang belum dapat pakaian saman dan Bines,” ujar Jemarin.

Hadir pada penyerahan mini bus operasional kelompok Saman Gayo tokoh masyarakat Gayo Lues Bapak Asril Tilin. (tarina)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.