Di Lokasi Gempa Gayo, Upacara Bendera HUT RI Khidmat

oleh
Ilustrasi pengibaran bendera di lapangan Musara Alun Takengon. (LGco-D'Win)

Takengon-LintasGayo: Upacara bendera peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI 17 Agustus 2013 di kecamatan Ketol berjalan lancar. Meski kecamatan ini merupakan lokasi terparah imbas gempa Gayo yang terjadi 2 Juli 2013 lalu.

“Pelaksanaan upacara detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke 68 tahun berjalan khidmat dan semarak jika dibandingkan tahun lalu. Ini ditandai dengan antusiasme warga masyarakat yang juga ikut mengikuti upacara hari ini,” ungkap Iwan Kenangan, Kasi Keteriban Umum kantor Camat Ketol dan juga sebagai pemandu upacara kepada LintasGayo, Sabtu 17 Agustus 2013.

Upacara yang dilaksanakan di lapangan Helipad tempat turunnya helicopter rombongan Presiden RI beberapa waktu lalu, tepatnya di depan masjid Baitul A’la kecamatan Ketol ini dipimpin langsung Kapolsek Ketol, Muhibbud Tabri  dan bendera merah putih dikibarkan oleh Paskibraka dari SMA 9 Ketol. (Zuhra Ruhmi)

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.