Putra Gayo Keturunan Reje Ilang, Daffa Taqi Abiyyu Pimpin FPMPA

oleh

BANDA ACEH-LintasGAYO.co : Nama Daffa Taqi Abiyyu mengalir tanpa perdebatan di Aula Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Aceh, Rabu (21/1/2026). Secara aklamasi, ia dipercaya menakhodai Forum Paguyuban Mahasiswa Pemuda Aceh (FPMPA), menandai babak baru gerakan pemuda Aceh.

Terpilih sebagai calon tunggal, Daffa dinilai sebagai figur yang mampu merawat soliditas organisasi sekaligus memberi arah kepemimpinan yang tegas. FPMPA membutuhkan sosok yang tak hanya komunikatif, tetapi juga berani mengambil sikap dalam isu-isu strategis daerah.

Daffa merupakan putra Gayo dengan latar belakang kultural kuat sebagai keturunan Reje Ilang, tokoh adat yang dikenal menjunjung musyawarah, keadilan, dan keberanian dalam mengambil keputusan. Nilai-nilai kepemimpinan adat tersebut dinilai relevan dengan tantangan gerakan pemuda hari ini.

Pengalaman organisasinya teruji. Ia pernah memimpin DEMA Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UIN Ar-Raniry Banda Aceh, membentuk karakter kepemimpinan yang kritis dan memahami dinamika kebijakan publik.

Dalam kepemimpinannya, Daffa menegaskan FPMPA akan mengambil posisi sebagai mitra kritis dan konstruktif Pemerintah Aceh. Ia juga menekankan kesiapan pemuda untuk terlibat langsung dalam isu-isu kemanusiaan, termasuk penanganan bencana.

“FPMPA harus menjadi ruang konsolidasi pemuda Aceh lintas daerah dan latar belakang, agar mampu memberi kontribusi nyata bagi pembangunan Aceh,” ujar Daffa.

Kongres FPMPA kali ini menjadi momentum konsolidasi penting, menandai tekad pemuda Aceh untuk bergerak lebih terarah, berakar pada nilai lokal, dan responsif terhadap tantangan zaman.

[FA]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.