TAKENGON-LintasGAYO.co : Pasangan Bardan Sahidi dan H Karimansyah (Beriman) akan mewujudkan 9 misi, apabila dipercaya rakyat memimpin Kabupaten Aceh Tengah.
Terkait :
- Misi Pertama Bardan Kariman Untuk Aceh Tengah Lebih Baik
- Ini Misi Kedua Bardan-Kariman Untuk Aceh Tengah Lebih Baik
- Aceh Tengah Juara, Misi Ketiga Bardan-Kariman Untuk Aceh Tengah Lebih Baik
Apa misi ketujuh Bardan Kariman? Misi ketujuh mereka adalah: mewujudkan Aceh Tengah Mandiri.
Makna dan filosofinya, misi ini bertujuan untuk menciptakan masyarakat yang
mandiri secara ekonomi dengan fokus pada penciptaan lapangan kerja yang layak, peningkatan keterampilan, dan pengembangan usaha kecil dan menengah.
Dan juga termasuk pemberdayaan masyarakat melalui pendidikan vokasi dan pelatihan keterampilan yang relevan dengan kebutuhan pasar kerja.
Terkait :
- Mewujudkan Aceh Tengah Hijau, Misi Keempat Bardan-Kariman
- Mewujudkan Aceh Tengah Sehat, Misi Kelima Bardan-Kariman
- Mewujudkan Aceh Tengah Bersih, Misi Keenam Bardan-Kariman
Rencana aksi untuk mewujudkan misi ketujuh ini meliputi:
- Menyediakan program pelatihan keterampilan yang relevan dengan kebutuhan pasar kerja.
- Mendorong penciptaan lapangan kerja melalui program-program investasi.
- Memberikan pendampingan dan pelatihan manajemen bagi pengelola BUMDes.
- Menyediakan akses permodalan bagi BUMDes yang berpotensi.
- Mengadakan program-program pemberdayaan masyarakat yang berfokus pada peningkatan keterampilan dan kemandirian ekonomi.
- Mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam program-program pembangunan.
[Ril]