Kontingen POPDA Dilepas Menuju Meulaboh, Shabela : Jaga Sportivitas dan Nama Baik Daerah

oleh

Takengon-LintasGAYO.co : Bupati Aceh Tengah, Shabela Abubakar secara resmi telah melepas kontingen daerah tersebut untuk berlaga pada ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Aceh ke-16 menuju Meulaboh Aceh Barat, Minggu (19/06/2022).

Aceh Tengah mengirimkan sebanyak 227 orang kontingen yang terdiri dari atlit, pelatih hingga official yang akan mengikuti 11 cabang olahraga.

Shabela berpesan, agar seluruh kontingen Aceh Tengah menjaga kondisi fisik dan mental, agar tetap prima pada saat mengikuti pertandingan.

“Keluarkan kemampuan terbaik, raih hasil maksimal. Juga jaga kekompakan dan sprotivitas,” tegas Bupati Shabela.

Tambahnya lagi, seluruh kontingen juga harus menjaga nama baik daerah, karen menjadi duta daerah dalam ajang resmi.

“Kalian duta daerah yang terbaik dipilih lewat seleksi. Jika seleksinya baik, maka hasilnya juga akan baik,” ucapnya.

Kepada Dispora selaku pihak yang bertanggung jawab mengurus kontingen, Shabela menekankan untuk menjalankan semuanya dengan penuh tanggung jawab.

“Saya tidak mau mendengar ada keluhan karena pendampingan dari Dispira tidak maksimal,” tegas Shabela.

Sementara Plt Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Aceh Tengah, Zulfan Diara, melaporkan, pelepasan kontingen untuk berlaga di Popda kali ini diharapkan juga didukung dengan do’a dan semangat dari seluruh masyarakat Aceh Tengah.

Ia merincikan, jumlah kontingen POPDA Kabupaten Aceh Tengah terdiri dari atlet 145 orang dari 11 cabang Olahraga, pelatih 30 orang, Official 11 orang, tim ajudan 6 orang, tim ksamanan 4 orang, tim kesehatan 4 Orang dengan tambahan 1 Ambulance, tim media 3 orang, supir 4 orang dan tim Sekretariat sebanyak 20 orang, sehingga total yang berangkat sebanyak 227 Orang.

Untuk diketahui, pada Popda Ke 16 Tahun 2022 yang dilaksanakan di Meulaboh Aceh Barat ini, Aceh Tengah menargetkan diri sebagai juara lima besar, Popda akan dilangsungkan mulai 20 hingga 26 Juni 2022 mendatang.

[Darmawan]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.