REDELONG-LintasGAYO.co : Ramadhan merupakan bulan yang sangat dinantikan oleh kaum muslimin di seluruh penjuru dunia. Bulan penuh berkah ini merupakan momentum yang sangat tepat untuk berbuat baik bagi sesama.
Salah satunya seperti yang dilakukan oleh OSIS SMA Negeri 1 Bandar, Kabupaten Bener Meriah dengan berbagi takjil untuk pengguna lalu-lintas yang melintas di depan SMA Negeri 1 Bandar.
Acara berbagi takjil ini dilaksanakan hari Senin, 11 April 2022, mulai Pukul 15.00 WIB, sampai selesai.
Kepala SMAN 1 Bandar, Zuchriyan, S.Pd. mengatakan, aksi berbagi takjil kepada masyarakat ini merupakan salah satu kegiatan rutin dan wujud aksi sosial yang kerap dilakukan selama Ramadhan.
Zuchriyan, S.Pd. menambahkan, aksi bagi-bagi takjil ini mendapat antusias masyarakat yang cukup tinggi. Seketika, ratusan paket takjil yang dibagikan pun habis dalam waktu singkat.
“Acara berbagi takjil ini disambut baik oleh para pengguna lalu lintas yang melintas di depan SMA Negeri 1 Bandar,” katanya.
Ini terbukti dengan para pengguna lalu-lintas yang tetap tertib dan tidak mengganggu pengguna jalan lain. Mereka sangat senang dengan adanya acara berbagi takjil ini seperti yang dilakukan oleh Andi salah satu pengguna lalu lintas
“Semoga keikhlasan anak-anak ini terbayarkan, dan juga untuk pembelajaran untuk peduli sesama,” tandasnya.
[Dhea/DM]