Terima SK Asli, Salman, ST Sah Jadi Ketua DPD PAN Aceh Tengah

oleh

BALI-LintasGAYO.co : Sempat terjadi polemik ditubuh Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Aceh Tengah, sebelumnya Salman, ST dan Ilhamudin sama sama mengklaim sebagai sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kabupaten Aceh Tengah.

Kabar terbaru, hari ini, Selasa 5 Oktober 2021 Salman, ST, secara langsung menerima Surat Keputusan (SK) dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN yang menunjuk dirinya sebagai Ketua DPD PAN Aceh Tengah.

Kegiatan penyerahan Surat Keputusan DPD PAN Kabupaten Aceh Tengah dilaksanakan di Bali dalam kegiatan Workshop Nasional DPP PAN.

“Benar, saya telah menerima Surat Keputusan langsung dari DPP PAN, adapun SK yang saya terima sesuai dengan pemberitaan sebelumnya, dimana saya ditunjuk sebagai Ketua DPD PAN Kabupaten Aceh Tengah,” terang Salman, ST.

Lebih lanjut Salman menjelaskan, kegiatan yang dilaksanakan di Bali adalah penyerahan Surat Keputusan DPD PAN Kabupaten/Kota seluruh Aceh serta penandatanganan fakta integritas.

“Seluruh pengurus baru DPD PAN di Aceh menerima SK secara langsung dari DPP, sebelum penyerahan SK saya dan seluruh Ketua DPD PAN seluruh Aceh yang menerima SK menanda fakta integritas terlebih dahulu,” sebutnya.

Salman secara pribadi mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya.

“Secara pribadi saya mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan oleh DPP dan DPW PAN serta seluruh pengurus dan kader PAN Aceh Tengah, saya akan lakukan konsolidasi untuk langkah langkah politik kedepan di Kabupaten Aceh Tengah,” tutup Salman yang sudah dua periode duduk sebagai anggota DPRK Aceh Tengah ini.

[Dan/DM]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.