TAKENGON-LintasGAYO.co : Dalam rangka memeriahkan datangnya Bulan Ramadhan, serta mengisi waktu luang dimasa libur untuk pencegahan virus Corona, Remaja Masjid Asakinah Kp. Berawang Dewal bekerjasama dengan Penyuluh Agama Islam Kecamatan Jagong Jeget, Hayya Iqra’ YouTube Channel dan berbagai pihak, mengadakan Lomba Pidato Online Tingkat Pelajar 3 (Tiga) Kecamatan (Jagong Jeget, Atu Lintang, Linge) 2020.
Ini adalah bagian dari upaya kita bersama untuk memperbanyak content-content edukatif dan islami di Youtube dan sosial media. Peserta lomba ini adalah Pelajar tingkat SMP/MTs & SMA/SMK/MA atau yang sederajat. Untuk mengikuti lomba ini sangat mudah. Peserta cukup merekam pidatonya, edit seperlunya, kirim file vidionya, isi form pendaftaran,. Ya! se simple itu.
Ketentuan Lomba:
1. Peserta lomba tidak dipungut biaya apapun (gratis).
2. Peserta adalah pelajar (santri) tingkat SMP/MTs & SMA/SMK/MA (atau yang sederajat) yang berdomisili di Kecamatan Jagong Jeget, Atu Lintang, Linge.
3. Materi/isi pidato BEBAS (ISLAMI)
4. Peserta boleh mengirimkan lebih dari 1 video pidato.
5. Semua video yang diikut sertakan dalam lomba ini akan diupload di channel Youtube Hayya Iqra’
6. Lomba ini dimulai sejak tanggal 15 s/d 27 Ramadhan 1441 H
Tema Pidato:
BEBAS (ISLAMI)
Peniliaian Lomba:
1. Penguasaan materi pidato & teknik verbal = 45%
2. Alur penyampaian, retorika, intonasi & ekspresi = 30%
3. Kualitas audio & video = 25%
Juri Lomba:
1. Tgk. Mahbub Fauzie, S.Ag (Kepala KUA Pegasing)
2. Tgk. Mustafa, S.Pd.I (Penyuluh Agama Islam)
3. Tgk. Mukhlisin (Penyuluh Agama Islam)
4. Tgk. Bahrul Rozak Asbah, S.Kom.I (Penyuluh Agama Islam)
5. Tim Hayya Iqra’ YouTube Channel
Mekanisme Lomba:
1. Video boleh direkam menggunakan alat apapun
2. Video boleh diedit, diberikan gambar, animasi, dan lain-lain
3. Video berdurasi minimal 3 menit dan maksimal 10 menit.
4. Video dikirim melalui Email: ahmadalfatihraden@gmail.com / kirim langsung ke Sekretariat Remaja Masjid Asakinah Ds. Berawang Dewal Kec. Jagong Jeget
5. Isi formulir pendaftaran Melalui WA 085232308623 / 082273892773 atau klik ini https://bit.ly/2YMfi1o dan Ketik Assalamu’alaikum, Saya DAFTAR lalu kirim
7. Pengumuman Lomba melalui akun (Facebook) Bahrur R Asbah – (Instagram) Pemuda Berawang Dewal – (YouTube Hayya Iqra’) 28 Ramadhan 1441 H, Pukul. 10.00 WIB
8. Pembagian Hadiah 28 Ramadhan 2020 di Masjid Asakinah Kp. Berawang Dewal Kec. Jagong Jeget, Pukul 21.00 WIB
7. Selanjutnya panitia akan mengupload video tersebut ke channel YouTube Hayya Iqra’.
8. Selesai
Hadiah Lomba:
1. Juara Pertama : Uang Tunai + Trophy+ Sertifikat Penghargaan + Merchandise
2. Juara Kedua : Uang Tunai + Trophy + Sertifikat Penghargaan + Merchandise
3. Juara Ketiga : Uang Tunai + Trophy+ Sertifikat Penghargaan + Merchandise
Yuk kita ikuti & share info lomba ini ke teman-temanmu ya. InsyaAllah akan mendapatkan pahala & menjadi amal kebaikanmu juga…
Info Lebih lanjut:
Telp/WhatsApp:
1. 085232308623 (Bahrur)
2. 082273892773 (Rozikin)
[Ril]