JANTHO-LintasGAYO.co : Seorang mahasiswa Gayo, diduga tenggelam di Krueng Labok Kecamatan Blang Bintang Aceh Besar pada Sabtu 4 Mei 2019.
Berdasarkan informasi dari BPBD Aceh Besar, korban bernama Chairi Vuger (20 thn).
Kejadian bermula ketika mahasiswa Fakultas Teknik Unsyiah ini sedang melakukan penelitian bersama 34 temannya.
Menurut rekannya alumni MAN 1 Takengon ini sempat berenang ke tengah waduk. Beberapa saat kemudia ia teriak meminta tolong. Rekannya mencoba membantu namun naas, korban tidak tertolong dan akhirnya tenggelam.
Hingha berita ini publish, belum diperoleh informasi keadan korban saat ini. [Zuhra Ruhmi]