TAKENGON – Lintas GAYO.co : Lembaga Dakwah Kampus (LDK) Simahtuah STAIN Gajah Putih Takengon menyelanggarakan Seminar Akbar dengan tema Hijrah Cinta di Gedung Olah Seni (GOS) Takengon pada Minggu 24 Juni 2018.
Ketua Umum LDK Simahtuah, Romadani mengatakan bahwa seminar ini diisi oleh pasangan muda inspirasi dan motivator remaja masa kini yaitu Natta Reza dan Wardah Maulina juga penulis buku Pastikan atau Tinggalkan.
Acara ini dibuka langsung oleh Wakil Ketua 1 STAIN Gajah Putih Takengon Dr, Almusanna, M.Ag. Dalam sambutannya Dr, Almusanna, M.Ag mengatakan kata hijrah merupakan peradaban Islam yang paling bersejarah.
“Kata cinta itu mempunyai makna yang luas,” kata Dr. Almusanna.
Almusanna juga berharap dengan hadirnya pemateri Natta dan Wardah semoga menjadi inspirasi pemuda dan remaja yang ada di Tanoh Gayo.
Dalam paparan materinya, Wardah Maulina, istri dari Natta menyimpul hijrah harus dilakukan dengan niat yang benar.
“Luruskan niat dulu benar-benar karena Allah bukan karena seseorang. Ketika memang berhijrah karna Allah insyaallah dimudahkan untuk istiqomah,” pungkas Wardah. [SP/ZR]