TAKENGON-LintasGAYO.co : Badan jalan di KM 21 jalur Takengon-Isaq tertimpa longsoran sepanjang 25 meter, mengakibatkan transportasi di rute tersebut tersendat.
“Kejadian terjadi sekira pukul 04.00 dinihari tadi,” kata Camat Linge Drs Jahidin langsung dari lokasi, Senin jam 7.00 pagi (20/5/2018).
“Sebuah truk sempat terserempet material longsoran, namun tidak ada korban jiwa,” tambah Jahidin yang pagi itu bersama ASN kantor Camat Linge akan menuju lapangan Setdakab untuk menghadiri upacara Hari Kebangkitan Nasional, 20 Mei 2018.
“Kita sudah berkordinasi dengan BPBD,” ujarnya lagi.
Camat juga mengatakan, saat beliau di lokasi, sudah banyak warga yang akan melintasi jalur tersebut.
“Untuk roda dua harus diangkat. Sementara roda 4 belum bisa lewat,” katanya via telepon selulernya. [Mahbub]