TAKENGON-LintasGAYO.co : Istri Gubernur Aceh, Darwati A Gani usai memanam bunga dan meningmati arung jeram di Weh Peusangan, Lukup Badak, Pegasing-Bies Aceh Tengah, dalam serangkaian petingatan Hari Air Sedunia (Word Water Day), yang jatuh pada 22 Maret 2018, memberikan tanggapannya.
Menurut Darwati yang sejak Minggu 18 Maret 2018 pagi, menikmati penorama alam di Gayo, Aceh Tengah, tidak kalah dengan negara-negara lainnya di Eropa.

“Pemandangan disini tidak kalah dengan di Norwegia, indah sekali,” kata Darwati.
Diminta tanggapannya tentang wahana wisata arung jeram, Darwati mengatakan dari sisi pengelolaannya sudah sangat profesional. “Olahraga ini menyenangkan. Disepanjang jalur, panoramanya indah sekali. Lain lagi, arusnya yang aman bagi siapa saja yang ingin mencobanya,” ungkap Darwati yang turut didampingi Ketua TP PKK Aceh Tengah, Puan Ratna.
[Darmawan Masri]