Sejarah Baru, Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tengah akan Diiringi Tari Sining

oleh
Tari Sining Munikni Ulu Rintah (Ist)

 

Tari Sining Munikni Ulu Rintah (Ist)

TAKENGON-LintasGAYO.co : Pelantikan bupati dan wakil bupati terpilih Aceh Tengah periode 2017-2022, Shabela Abubakar dan Firdaus yang dilaksanakan pada Kamis, 28 Desember 2017 di Gedung Olah Seni (GOS) akan diisi dengan tarian pengiring pelantikan pemimpin yaitu tari sining dengan koreografer Peteriana Kobat.

 

“Tari ini merupakan tari sining nik ni ulu rintah, yang akan ditarikan di atas dulang dengan satu penari dan lima orang pemusik dengan ide garapan dari Sining Nik Reje,” ungkap Peteriana Kobat kepada LintasGAYO.co pada 27 Desember 2017.

Tari yang diteliti oleh Salman Yoga yang kemudian direvitalisasi oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Direktorat Kesenian melalui Badan Pelestarian Nilai Budaya (BPNB) ini terakhir kali dipertunjukkan pada tahun 1946.

Tari Sining kali ini di-aransment musik oleh Edi Ranggayoni, dengan penari Dahlan, gegedem Rizky dan Sukri, penabuh gong Tuah Cik, pemain canang Kenko dan pimpinan produksi Awan Rues. [Ana/Zuhra]

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.