Ahmadi-Sarkawi Kunjungi Korban Kebakaran Bener Kelifah

oleh

REDELONG-LintasGAYO.co : Bupati dan Wakil Bupati Bener Meriah, Ahmadi dan Tgk. Sarkawi secara bersamaan langsung mengunjungi korban kebakaran di Kampung Kala Tenang, Kecamatan Bener Kelifah, Kabupaten Bener Meriah, Sabtu 16 September 2017 malam.

Kepada para korban, Ahmadi mengatakan Pemerintah Kabupaten dan secara pribadi akan berusaha meringankan kesulitan para korban. “Kami atas nama Pemkab dan pribadi turut berduka cita atas musibah ini,” katanya.

Amatan, Ahmadi yang didampingi Abuya Tgk. Sarkawi dan beberapa Kepala Dinas di jajaran Pemkab Bener Meriah serta Kapolres turut menyerahkan bantuan masa panik kepada korban.

Salah Seorang Korban Kebakaran Menangis Kepada Bupati Ahmadi

Seperti diketahui, kebakaran yang terjadi menjelang maghrib tadi menghanguskan 6 unit rumah dan juga menghanguskan Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA) kampung tersebut.

Kobaran api baru bisa dipadamkan sekira pukul 19.30 Wib setelah Pemadam Kebakaran BPBD Bener Meriah mengerahkan 4 armadanya.

Nama korban yang rumahnya hangus terbakar, Senang, Nuriah, Aman Dafa, Man Jarot, Juhri.

Belum diketahui secara pasti penyebab terjadinya kebakaran. Menurut keterangan warga setempat, tiba-tiba api terlihat telah membesar.

[Wein Mutuah]

Comments

comments

No More Posts Available.

No more pages to load.