Selain Seleksi Liga Santri, LSN Regional II Sumatera Juga Rebutkan Piala Bupati Bener Meriah

oleh

REDELONG-LintasGAYO.co : Selain seleksi Liga Santri Nasional (LSN) Regional II Sumatera, untuk meraih tiket diajang serupa tingkat Nasional, Okbober 2017 mendatang di Bandung, LSN yang diikuti 11 Kabupaten/Kota, sejak 12-19 September 2017 di Bener Meriah juga memperebutkan piala Bupati.

Demikian disampaikan Ketua Umum LSN Regional II Sumatera, Tgk. Sarkawi melalui Panitia Pelaksana, Tgk. Baharuddin Usman, Senin 11 September 2017.

Menurutnya, Bener Meriah bukan hanya sebagai tuan rumah dalam pelaksanaan ajang seleksi atlet LSN dalam Regional Sumatra II akan tetapi pemerintah daerah turut menyediakan piala Bupati plus dana pembinaan sebagai motivasi bagi para santri yang telah turut membudayakan olahraga sepak bola di lingkungan pondok pesantren.

[GM/DM]

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.