GAYO LUES-LintasGAYO.co : Pelaksanaan Saman Gayo memiliki Multiplier Effects bagi Kabupaten dan masyarakat Gayo Lues khususnya dan Gayo pada umumnya.
Hal tersebut diungkapkan Anggota DPR Aceh Yahdi Hasan anggota Komisi II DPRA saat dimintai keterangannya seputar pelaksanaan Tari Saman Massal yang akan berlangsung besok, Minggu (13/8).
Kader Partai Aceh perwakilan daerah pemilihan Aceh Tenggara dan Gayo Lues tersebut juga menyatakan tari saman Gayo merupakan sebuah pagelaran adat budaya kita dari daerah Aceh bagian wilayah tengah.
Selain tercatat rekor MURI, kesenian kebanggaan masyarakat Gayo ini juga ditetapkan sebagai warisan budaya tak benda oleh Unesco, dalam sidangnya di Bali pada 24 November 2011 silam.
“Pertunjukan Saman Massal merupakan yang kedua kali diselenggarakan. Pertama pada 2014 melibatkan 5.047 penari dan yang kedua jumlah penari dilipatgandakan menjadi 10.001 orang.
Pertunjukan tersebut digagas dan diselenggarakan Pemkab Gayo Lues,” terangnya sembari mengharapkan agar pelaksanaannya berjalan sukses dan lancar. [GM/ZR]